Kenali Harimaumu Bersama Anak-anak Taman Baca Jalosi Sanak Negeri di Batutegi

1 Agu 2023
Admin YIARI

Kenali Harimaumu Bersama Anak-anak Taman Baca Jalosi Sanak Negeri di Batutegi

oleh | Agu 1, 2023

29 Juli merupakan peringatan salah satu hari penting di dunia konservasi, yaitu Hari Harimau Sedunia atau Global Tiger Day. Momen ini juga merupakan pengingat untuk kita semua agar menjaga harimau endemik kita yang kini hanya tersisa 1 spesies, dari sebelumnya  3 spesies, sedih ya 😢. Awalnya, harimau endemik Indonesia terdapat pada tiga pulau, yaitu Jawa, Bali, dan Sumatera. Namun kini tidak ada lagi hari harimau jawa (Panthera tigris sondaica) dan harimau bali (Panthera tigris balica).

Kondisi Harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) juga  dapat dibilang memprihatinkan, karena mengalami penurunan populasi yang sangat drastis, sehingga sangat sulit ditemukan. Ancaman kehidupan harimau endemik terakhir Indonesia ini pun sangat beragam, seperti  alih fungsi lahan dan perburuan liar yang bisa dilakukan langsung maupun tidak langsung, baik melalui jerat yang dipasang orang-orang tidak bertanggung jawab ataupun jebakan lainnya.

Upaya konservasi dalam mempertahankan populasi harimau sumatera ini tentunya membutuhkan kerjasama seluruh pihak, baik pemerintah, masyarakat umum, komunitas, mahasiswa ataupun siswa sekolah. Oleh karena itu, kami bersama Tiger Heart Lampung yang merupakan jaringan volunteer Forum HarimauKita (FHK), memberikan edukasi terkait harimau dan habitatnya pada 30 Juli 2023 kepada anak-anak yang tergabung dalam Taman Baca Jalosi Sanak Negeri, Air Naningan, Tanggamus, Lampung. Kegiatan dengan tema  “Kenali Harimaumu” ini bertujuan untuk menumbuhkan penyadartahuan dan meningkatkan pemahaman anak-anak di Taman Baca Jalosi Sanak Negeri dalam mengenal dan konservasi harimau sumatera dan habitatnya.

Kegiatan seru hari itu yang terdiri dari senam bersama, face painting, juga mendongeng (Tim Edu | Yayasan IAR Indonesia)

Acara dimulai dengan senam pagi, pembagian snack, pembukaan acara, menonton video tentang harimau, face painting, menulis di pohon harapan, lalu agenda utama yaitu dongeng tentang harimau! Setelah itu dilanjutkan dengan pembagian doorprize, penutupan, dan foto bersama. Semangat para peserta mengikuti kegiatan senam pagi turut serta menghangatkan suasana pembukaan acara ini.

Semangat mereka pun terlihat dari antusiasme mereka ketika menulis di pohon harapan, wajahnya dilukis, juga ketika menyimak dongeng yang diceritakan. Kegiatan mendongeng ini dilakukan oleh Kak Ari dan Kak Aris dari YIARI dengan mengenalkan harimau dan  menceritakan keberadaan harimau sumatera di landscape di sekitar mereka, yaitu wilayah Batutegi.  Total peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 27 orang dengan jenjang pendidikan berkisar dari tingkat PAUD sampai SMP.

Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi langkah dalam upaya penanaman jiwa konservasi pada anak-anak agar tetap menjaga satwa liar, alam, dan habitatnya.  Selamat hari harimau sedunia, Sob! Semoga harimau sumatera tetap dan akan selalu lestari di habitatnya!

Seluruh panitia dan peserta edukasi “Kenali Harimaumu” usai melaksanakan rangkaian kegiatan (Tim Edukasi | Yayasan IAR Indonesia)

Dukung satwa-satwa dilindungi Indonesia dengan membagikan kisah ini di sosial mediamu atau ikut berdonasi untuk satwa-satwa di pusat rehabilitasi kami dengan mengklik link di sini.

Dukung satwa-satwa dilindungi Indonesia dengan membagikan kisah ini di sosial mediamu atau ikut berdonasi untuk satwa-satwa di pusat rehabilitasi kami dengan mengklik link di sini.

Kabar YIARI

7
Apr 1, 2024

Perlu Diketahui! 7 Jenis Plastik ini Sering Kita Pakai 

Sobat #KonservasYIARI pada mulanya plastik diciptakan manusia sebagai pengganti paper bag, loh! Seiring berjalannya waktu plastik diproduksi secara besar-besaran.  Tidak hanya itu, kini plastik sudah menjadi pencemar lingkungan seperti kemasan plastik sekali...

7
Mar 25, 2024

Yuk Kenali Primata Indonesia dengan Status Kritis di Alam!

Kata pepatah tak kenal maka tak sayang. Oleh sebab itu Sobat #KonservasYIARI harus kenal dengan primata di Indonesia yang memiliki status Critically Endangered (CR) atau kritis di alam. Primata yang memiliki status konservasi kritis di alam menandakan bahwa primata...

Artikel Terkait