Foto: Mempersiapkan Pelepasliaran Kukang Bukan Perkara Sederhana

3 Jan 2018
Admin

Foto: Mempersiapkan Pelepasliaran Kukang Bukan Perkara Sederhana

oleh | Jan 3, 2018

Sedihnya melihat tatapan si pemilik mata bulan ini. Jarum suntik perlahan menembus kulitnya nan lembut. Seolah berbicara, pandangan matanya menggambarkan kegelisahan yang dirasakannya. Seperti inilah proses pemeriksaan kukang-kukang yang menjadi kandidat pelepasliaran.

Mereka adalah Elsa, Also, Kumal dan Kucel. Keempatnya akan dilepasliarkan bersama sebelas kukang lainnya dalam waktu dekat ini.

Tentu bukan perkara sederhana untuk mempersiapkan kepulangan mereka kembali. Banyak proses yang harus mereka lewati dan kami persiapkan. Selain untuk memastikan kondisinya sehat, mereka juga harus dipastikan terbebas dari penyakit. Tentu kami tidak ingin mereka berpotensi menularkan penyakit ke kukang-kukang lainnya di alam bebas nanti.

Pemeriksaan dimulai dari menimbang berat badan, mengambil sample darah hingga rontgen. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Pemeriksaan dimulai dari menimbang berat badan, mengambil sample darah hingga rontgen. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Pemeriksaan medis wajib dilakukan untuk memastikan kukang sehat dan terbebas dari penyakit. Foto Angga Yuniar/Liputan6

Pemeriksaan medis wajib dilakukan untuk memastikan kukang sehat dan terbebas dari penyakit. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Bukan hanya kondisi fisik, psikis kukang juga bisa terganggu akibat menjadi korban peliharaan. Terlebih, bagi kukang yang sudah lama dipelihara. Sifat liar alami mereka hilang dan cenderung ketergantungan. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Bukan hanya fisik, kondisi psikis kukang juga bisa terganggu akibat menjadi korban peliharaan. Terlebih, bagi kukang yang sudah lama dipelihara. Sifat liar alami mereka hilang dan cenderung ketergantungan. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Kukang-kukang menjalani serangkaian tahapan yang cukup panjang untuk mengembalikan sifat liar alaminya. Mulai dari karantina, rehabilitasi, observasi, pengayaan perilaku dan pemeriksaan medis rutin. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Kukang-kukang menjalani serangkaian tahapan yang cukup panjang untuk mengembalikan sifat liar alaminya. Mulai dari karantina, rehabilitasi, observasi, pengayaan perilaku dan pemeriksaan medis rutin. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Kukang terus terancam akibat perburuan untuk pemeliharaan. Setiap tahunnya 2000 individu kukang diambil dari alam untuk diperjualbelikan. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Kukang terus terancam akibat perburuan dan perdagangan untuk pemeliharaan. Setiap tahunnya 2000 individu kukang diambil dari alam untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Foto: Angga Yuniar/Liputan6

Foto milik Angga Yuniar/Liputan6

 

 

 

Dukung satwa-satwa dilindungi Indonesia dengan membagikan kisah ini di sosial mediamu atau ikut berdonasi untuk satwa-satwa di pusat rehabilitasi kami dengan mengklik link di sini.

Kabar YIARI

7
Jul 15, 2024

Flora dan Fauna di Indonesia: Definisi, Jenis, Karakteristik

Hai, sobat #KonservasYIARI! Jika seseorang bertanya, "Apa saja kekayaan alam berupa flora dan fauna di Indonesia?" banyak dari kita akan langsung menyebut Rafflesia arnoldii, anggrek hitam, komodo, dan badak jawa. Nama-nama ini mungkin sudah tidak asing lagi, namun...

7
Jul 4, 2024

Lima Prinsip Kesejahteraan Satwa yang Harus Kamu Ingat!

Pasti Sobat #KonservasYIARI mendambakan hidup sejahtera dan bebas, bukan? Seperti halnya manusia, hewan juga merupakan makhluk hidup yang berhak menikmati kehidupan yang bebas dan sejahtera. Kesejahteraan hewan, yang dikenal dengan lima prinsip kebebasan...

7
Jun 26, 2024

Hutan Mangrove, Rumah bagi Biota dan Fauna yang Mesti Dilindungi

Fungsi hutan mangrove ternyata lebih banyak daripada yang kita duga, fungsi dan perannya tidak hanya melulu menahan laju abrasi pantai. Sebab, berbagai jenis biota dan fauna menghuni kawasan ekosistem satu ini, memberi manfaat bagi lingkungan maupun untuk...

Artikel Terkait