Lomba Reels Hari Bumi 2022: Let’s Get Real With Your Reels!
Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April 2022, IAR Indonesia menyelenggarakan lomba Instagram reels bertema “Invest in Our Planet”.
Ketentuan Lomba
- Buat video dengan video dengan format Instagram reels dengan tema “Apa yang akan kamu lakukan untuk investasi di bumi kita?”
- Karya video dibuat dengan rasio aspek 9:16 atau 1080px X 1920px (vertical/potret)
- Video berdurasi 30-60 detik.
- Video yang diunggah harus beretika dan tidak melanggar hukum, serta tidak memuat unsur-unsur negatif terkait SARA, politik, dan pornografi
- Video merupakan karya baru, asli, belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis.
- Dilarang menjiplak karya orang lain
- Karya video diupload secara individual dan menggunakan akun Instagram pribadi
- Dapat menggunakan musik pendukung yang tersedia pada platform (bukan lagu yang mengandung unsur SARA atau pornografi)
- Dapat menggunakan budaya atau bahasa daerah lokal.
- Mengikuti akun media sosial IAR Indonesia (@iar_indonesia)
- Pada caption, peserta wajib menggunakan tagar #IARIndonesia #HariBumi2022 #EarthDay #InvestinOurPlanet
- Tag akun instagram resmi IAR Indonesia (@iar_indonesia)
- Akun Instagram peserta tidak terkunci/privat selama periode lomba berlangsung.
- Peserta diperkenankan mengunggah lebih dari satu video reels
- Jangan lupa, share postingan ini ke IG Story kalian ya!
- Pengumpulan Karya Reels (12-18 April 2022)
- Proses Penjurian (19-20 April 2022)
- Pengumuman Pemenang (22 April 2022)
- Hadiah untuk pemenang:
Hadiah pertama: Uang Rp. 500.000 dan 1 tumbler IAR Indonesia
Hadiah kedua: Uang Rp. 300.000 dan 1 tumbler IAR Indonesia
Hadiah ketiga: Uang Rp. 150.000 dan 1 tumbler IAR Indonesia
Formulir Pendaftaran
* Pendaftaran telah ditutup.